Airlangga ungkap peran krusial SNI dalam memacu daya saing produk RI

- Jurnalis

Jumat, 17 November 2023 - 13:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Melalui SNI Award, diharapkan produsen, konsumen, dan masyarakat umum semakin menghargai aspek mutu

Jakarta (Rumah Bicara) – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan peran krusial Standar Nasional Indonesia (SNI) dalam memacu daya saing produk-produk Indonesia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Standardisasi juga merupakan bagian dari ekosistem besar Infrastruktur Mutu Nasional yang di dalamnya mencakup standardisasi, metrologi, dan akreditasi.

Saat ini, tercatat ada 2.998 lembaga penilaian kesesuaian (LPK), yang aktif melakukan kegiatan-kegiatan terkait standardisasi mulai dari pengujian, inspeksi, hingga sertifikasi.

“Standardisasi berperan terutama telah ditetapkannya lebih dari 14.817 SNI oleh Badan Standardisasi Nasional,” kata Menko Airlangga saat menyampaikan sambutan secara daring pada acara SNI Award 2023, yang dikutip melalui keterangan resmi di Jakarta, Jumat.

Dilansir dari International Organization for Standardization (ISO), terdapat empat faktor pendorong perubahan yang akan memengaruhi standardisasi ke depan, yakni ekonomi seperti evolusi sistem perdagangan, model bisnis baru, dan saling ketergantungan dalam rantai pasok global.

Kemudian, munculnya faktor teknologi seperti perkembangan artificial intelligence (AI) dan teknologi lainnya, yang mendorong efisiensi dan produktivitas.

Selanjutnya, ada pengaruh dari faktor masyarakat seperti perubahan demografi dan populasi, dan terakhir, lingkungan yang mencakup perubahan iklim, bencana alam, dan penipisan cadangan sumber daya alam.

“Faktor-faktor ini akan memengaruhi standardisasi ke depan, sehingga perlu diantisipasi oleh para stakeholder terkait,” ujar Menko Airlangga.

Menurut Airlangga, saat ini, pemerintah terus berupaya mewujudkan visi Indonesia Emas 2045 melalui pembangunan infrastruktur nasional yang mencakup jalan tol, bandara, kereta api, pelabuhan, bendungan, serta melakukan hilirisasi, termasuk untuk kendaraan listrik (EV) dan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

Baca Juga :  Pemerintah pusat didorong segera bangun tol Cianjur

Upaya konkret lainnya dari pemerintah guna mendorong pengembangan standardisasi yakni dengan memberikan kemudahan bagi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk mendapatkan sertifikat.

Lebih lanjut, ia menyampaikan sebagai wujud apresiasi bagi pelaku usaha yang secara konsisten menerapkan SNI dan memiliki kinerja yang luar biasa dan unggul, pemerintah melalui Badan Standardisasi Nasional memberikan penghargaan SNI Award.

Penganugerahan SNI Award merupakan bagian untuk mendorong penerapan SNI oleh para pelaku usaha.

“Melalui SNI Award, diharapkan produsen, konsumen, dan masyarakat umum semakin menghargai aspek mutu. Pemenang SNI Award juga diharapkan dapat menjadi role model bagi para pelaku usaha agar SNI bisa digunakan secara lebih luas,” jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Airlangga juga menyampaikan selamat kepada para peraih penghargaan SNI Award dan berharap penghargaan ini akan mendorong semangat serta dapat meningkatkan kinerja menjadi lebih baik lagi.

Baca juga: Menperin: SNI Wajib jadi instrumen untuk kendalikan impor

Baca juga: Menko Airlangga: Standardisasi produk tingkatkan pertumbuhan ekonomi

Baca juga: Menko Airlangga ingatkan pentingnya SNI bagi produk Industri Menengah

Pewarta: Bayu Saputra
Editor: Kelik Dewanto
COPYRIGHT © Rumah Bicara 2023

Sumber : www.antaranews.com

Berita Terkait

Menteri Trenggono ungkap produksi udang nasional capai 1,09 juta ton
Pertamina Patra Niaga jelaskan upaya meningkatkan ekonomi nelayan
Erick Thohir: Sinergi antarpihak untuk mempermudah pembiayaan UMKM
PLN: Produksi ‘hidrogen hijau’ jadi bahan bakar masa depan
Pemprov Jatim optimistis wujudkan target investasi 2024
Pemkot gelar Semarang Business Forum 2023 di Jakarta
OIKN: Progres pembangunan dua proyek di IKN alami kemajuan signifikan
Kemenhub dan KAI tandatangani perjanjian PSO LRT Jabodebek 2023

Berita Terkait

Jumat, 8 Desember 2023 - 05:22 WIB

Menteri Trenggono ungkap produksi udang nasional capai 1,09 juta ton

Jumat, 8 Desember 2023 - 03:19 WIB

Erick Thohir: Sinergi antarpihak untuk mempermudah pembiayaan UMKM

Jumat, 8 Desember 2023 - 02:18 WIB

PLN: Produksi ‘hidrogen hijau’ jadi bahan bakar masa depan

Jumat, 8 Desember 2023 - 01:17 WIB

Pemprov Jatim optimistis wujudkan target investasi 2024

Jumat, 8 Desember 2023 - 00:15 WIB

Pemkot gelar Semarang Business Forum 2023 di Jakarta

Kamis, 7 Desember 2023 - 23:14 WIB

OIKN: Progres pembangunan dua proyek di IKN alami kemajuan signifikan

Kamis, 7 Desember 2023 - 22:13 WIB

Kemenhub dan KAI tandatangani perjanjian PSO LRT Jabodebek 2023

Kamis, 7 Desember 2023 - 21:12 WIB

Pertamina injeksi perdana CO2 di Lapangan Sukowati implementasi CCUS

Berita Terbaru

DUNIA

Indeks harga logistik angkutan jalan China turun tipis

Jumat, 8 Des 2023 - 06:01 WIB

DUNIA

Seluruh rumah sakit di Gaza utara tak lagi berfungsi

Jumat, 8 Des 2023 - 05:00 WIB