Wamenaker: TASPEN hadirkan inovasi untuk mudahkan ASN di Indonesia

- Jurnalis

Minggu, 19 November 2023 - 12:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta (Rumah Bicara) – Wakil Menteri Ketenagakerjaan Indonesia (Wamenaker)  Afriansyah Noor menyatakan PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (TASPEN) (Persero) menghadirkan berbagai inovasi dalam memberikan pelayanan proaktif yang memudahkan Aparatur Sipil Negara (ASN) di seluruh Indonesia.

“Apresiasi tertinggi kami berikan kepada TASPEN sebagai pengelola jaminan sosial bagi Aparatur Sipil Negara dan Pejabat Negara melalui Program Pensiun, Program Tabungan Hari Tua, Program Jaminan Kecelakaan Kerja dan Program Jaminan Kematian,” ujarnya dalam keterangan resmi, Jakarta, Minggu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada Sabtu (18/11), TASPEN meluncurkan “Pembayaran Pensiun dan Tabungan Hari Tua bagi ASN Tanpa Dokumen” pada Bank Mandiri Taspen wilayah Jakarta, Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) dan Sulawesi-Maluku-Papua (Sulampua), serta Pelatihan Frontliner TASPEN wilayah Jakarta dan Sumatera bagian Selatan.

Upaya ini bertujuan untuk meningkatkan kemudahan para peserta dalam memperoleh manfaat, khususnya bagi para peserta pada Batas Usia Pensiun yang kesulitan untuk mempersiapkan persyaratan dokumen klaim secara fisik.

“Saya sangat mendukung dan mengapresiasi berbagai ide inovasi pelayanan demi eksistensi TASPEN dalam memberikan manfaat yang besar bagi PNS (Pegawai Negeri Sipil), PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja), dan Pejabat Negara,” kata Afriansyah.

Direktur Operasional TASPEN Ariyandi menerangkan bahwa pihaknya terus meningkatkan layanan terbaik guna handal dalam melayani peserta, yakni para ASN, demi mencapai kesejahteraan ASN yang berkelanjutan.

Layanan Pembayaran Pensiun dan Tabungan Hari Tua bagi ASN yang mencapai Batas Usia Pensiun Tanpa Fisik merupakan upaya aktif peningkatan layanan TASPEN kepada para ASN dan Pensiunan melalui tiga prinsip utama, yakni tanpa dokumen fisik, tanpa kehadiran fisik, dan tanpa diurus secara fisik.

“Layanan ini tentunya memberikan kemudahan bagi para ASN untuk dapat menikmati hak pensiunnya tanpa harus datang ke kantor TASPEN untuk melakukan pengurusan,” ucap Ariyandi.

Baca Juga :  Jasa Marga: Tol Gedebage KM 149 dibuka secara fungsional

Sebelumnya, TASPEN telah melakukan beragam inovasi layanan untuk memudahkan seluruh peserta di Indonesia, antara lain melalui aplikasi TASPEN One Hour Online Service, aplikasi SIM GAJI, Layanan Klim Otomatis (LKO), Layanan Satu Jam TASPEN, pembukaan gerai Mitra Bayar TASPEN pada beberapa Mall Pelayanan Publik (MPP) di Indonesia, serta program Wirausaha Pintar bagi peserta pensiunan TASPEN.

“Taspen akan terus meningkatkan inovasi layanan menggunakan teknologi terkini, sehingga dapat terus memberikan pelayanan andal kepada seluruh peserta,” ungkap dia.

Baca juga: Taspen mulai bangun perumahan untuk ASN di Karanganyar Jateng

Baca juga: Taspen bangun Kampung Wisata Ulos tingkatkan perekonomian setempat

Baca juga: Taspen dan Pemkot Surakarta hadirkan Program ASN Housing


 

Pewarta: M Baqir Idrus Alatas
Editor: Biqwanto Situmorang
COPYRIGHT © Rumah Bicara 2023

Sumber : www.antaranews.com

Berita Terkait

Wamenparekraf dukung ‘travel fair” fokus pada destinasi dalam negeri
Pertamina operasikan depot pengisian pesawat udara di Bandara Kediri
OJK Jambi: Jumlah nasabah Bank Wakaf Mikro terus bertambah
Indonesia pastikan target FOLU Net Sink 2030 di COP28 Dubai
AP I raih predikat Leadership A di ESG Disclosure Transparency Awards
PLN pada COP28 Dubai paparkan skema ARED dukung target NZE 2060
Guru besar UI: Indonesia berpotensi adopsi 100 juta kendaraan listrik
Kementerian PUPR bangun dua IPA untuk pasok air minum ke IKN Nusantara

Berita Terkait

Jumat, 1 Desember 2023 - 14:41 WIB

Paus Fransiskus sebut serangan Israel di Gaza sebagai “terorisme”

Jumat, 1 Desember 2023 - 12:38 WIB

Brasil gabung OPEC+ pada 2024

Jumat, 1 Desember 2023 - 11:37 WIB

Swiss dorong Armenia, Azerbaijan lakukan dialog demi perdamaian

Jumat, 1 Desember 2023 - 10:37 WIB

Kejaksaan China tindak tegas aksi penipuan telekomunikasi

Jumat, 1 Desember 2023 - 09:36 WIB

Angka kematian akibat banjir El Nino di Kenya bertambah jadi 136

Jumat, 1 Desember 2023 - 08:35 WIB

Singapura dan Zurich jadi kota termahal di dunia

Jumat, 1 Desember 2023 - 07:33 WIB

Jumlah WNI lebihi data resmi, KBRI update pekerja migran di Kamboja

Jumat, 1 Desember 2023 - 06:32 WIB

KBRI Kuala Lumpur bawa UMKM Indonesia ke ASEAN Festival 2023

Berita Terbaru