Bullock nilai kemasukan gol pertama jadi pangkal kekalahan timnya

- Jurnalis

Minggu, 19 November 2023 - 08:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandung (Rumah Bicara) – Pelatih Selandia Baru Martin Bullock menilai kemasukan gol pertama menjadi pangkal kekalahan timnya dengan skor 0-4 dari Meksiko, pada pertandingan Grup F Piala Dunia U-17 2023 yang dimainkan di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu.

Hampir sepanjang babak pertama, Selandia Baru mampu menahan gempuran-gempuran yang dilancarkan kubu Meksiko, sambil sesekali balas mengancam. Malapetaka baru terjadi pada menit ke-42 saat Fidel Barajas mengemas gol pembukaan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setelah itu gol demi gol bersarang ke gawang tim berjuluk All Whites tersebut, yang dibukukan oleh Adrian Fernandez De Lara (47’), Stephano Carrillo (54’), dan eksekusi penalti Carrillo (66’).

Baca juga: Pertandingan Selandia Baru kontra Meksiko ditunda karena hujan

“Jika kami dapat mempertahankan tidak kemasukan saat turun minum, itu akan memberi kepercayaan diri kepada kami. Tentu itu akan memberi suntikan kepercayaan diri yang besar kepada kami, namun sayangnya itu tidak terjadi,” kata Bullock saat ditemui di mixed zone seusai pertandingan.

Bullock pun mengakui keunggulan kualitas Meksiko yang masih berada di atas tim asuhannya.

“Meksiko memenangi kompetisi ini sebanyak dua kali. Mereka selalu berada di kompetisi ini. Tingkat sepak bola mereka tinggi,” ujar pria 48 tahun itu.

Sebagian pemain Selandia Baru bermain di luar negeri, seperti kapten Marley Leuluai (Burnley) dan Adam Watson (Stoke City U-18), Bullock yang juga merupakan mantan pesepak bola profesional Inggris menilai hal itu akan sangat membantu perkembangan sepak bola Selandia Baru.

Baca juga: Pelatih Meksiko Raul Chabrand nilai kekuatan timmya adalah persatuan

“Kami memiliki beberapa pemain yang bermain di luar negeri, ada pula yang di Selandia Baru. Jika mereka bisa mendapatkan lingkungan terbaik untuk memberi mereka peluang agar dapat menjadi pemain yang hebat, itu akan sangat bagus,” yakin Bullock.

Baca Juga :  Rasiman sayangkan Nusantara United gagal torehkan poin dari Persikab

Bullock juga bersyukur dengan semua sambutan yang ia terima di Indonesia. Dalam pandangannya, masyarakat Indonesia telah memberi semua kebutuhan yang diperlukan timnya selama mengikuti turnamen dwitahunan itu.

“Terdapat beberapa pengalaman berbeda untuk Selandia Baru, ini adalah negara yang sangat berbeda, kebudayaan yang berbeda, yang mana itu adalah hal yang bagus karena membantu para pemain untuk menjadi manusia yang lebih baik. Bukan hanya pesepak bola yang lebih baik, namun pria dan manusia yang lebih baik,” pungkasnya.

Baca juga: Indonesia gagal ke 16 besar seusai Meksiko tekuk Selandia Baru 4-0

Baca juga: Jerman pastikan tiket 16 besar setelah tundukkan Selandia Baru 3-1

Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Junaydi Suswanto
COPYRIGHT © Rumah Bicara 2023

Sumber : www.antaranews.com

Berita Terkait

Lazio melaju ke perempat final Piala Italia seusai tekuk Genoa 1-0
Klub Turki Adana Demirspor pecat Patrick Kluivert sebagai pelatih
Sheffield United kembali rekrut Wilder setelah pecat Heckingbottom
Sheffield United pecat pelatih Paul Heckingbottom
Menpora akan rapat dengan Singapura terkait tuan rumah PD U-20 2025
Arkadag menjuarai Liga Turkmenistan dengan catatan sempurna
Persipal kubur impian Kalteng Putra lolos ke 12 besar Liga 2 Indonesia
Malut United bersiap amankan tiga laga tersisa

Berita Terkait

Rabu, 6 Desember 2023 - 08:27 WIB

Realisasi belanja produk lokal oleh Kemenhub lampaui target

Rabu, 6 Desember 2023 - 06:26 WIB

PGN unggulkan kompetensi dan adaptasi digital dalam pengelolaan SDM

Rabu, 6 Desember 2023 - 05:24 WIB

Sekretaris Menteri: BUMN harus inklusif bagi mitra domestik dan global

Rabu, 6 Desember 2023 - 04:23 WIB

Pelni sediakan akomodasi terapung gratis dukung Hari Nusantara 2023

Rabu, 6 Desember 2023 - 03:22 WIB

Pemerintah dan pebisnis kolaborasi penanganan polusi udara

Rabu, 6 Desember 2023 - 02:21 WIB

Kementerian BUMN apresiasi 49 mitra berkinerja terbaik sepanjang 2022

Rabu, 6 Desember 2023 - 01:20 WIB

PLN galang kolaborasi global dukung pendanaan transisi energi di RI

Rabu, 6 Desember 2023 - 00:19 WIB

BYD rencanakan gebrakan baru di pasar otomotif Indonesia

Berita Terbaru