Apresiasi FFI, Kemendikbudristek ingin banyak film harumkan Indonesia

- Jurnalis

Rabu, 15 November 2023 - 08:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

“Kami senang sekali banyak film kita yang tampil di festival film internasional tahun ini. Di Festival Busan, film kita mendapatkan highlight, kemudian tahun depan Insya Allah film kita dilamar Venice Festival. Jadi, semoga film-film kita semakin ber

Jakarta (Rumah Bicara) – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) mengapresiasi kesuksesan rangkaian kegiatan Festival Film Indonesia (FFI) 2023 yang ditutup dengan gelaran “Malam Anugerah Piala Citra FFI 2023”, sekaligus berharap semakin banyak film lokal berkualitas yang mampu mengharumkan nama Indonesia pada kancah festival film dunia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami senang sekali banyak film kita yang tampil di festival film internasional tahun ini. Di Festival Busan, film kita mendapatkan highlight, kemudian tahun depan Insya Allah film kita dilamar Venice Festival. Jadi, semoga film-film kita semakin berjaya dan hadir di banyak festival internasional,” ujar Direktur Perfilman, Musik dan Media Direktorat Jenderal Kebudayaan Kemendikbudristek Ahmad Mahendra saat menghadiri “Malam Anugerah Piala Citra FFI 2023” di Jakarta, Selasa (14/11).

Mahendra mengatakan bahwa pihaknya sangat mengapresiasi kerja tim Komite FFI 2021-2023 yang diketuai oleh Reza Rahadian. Menurutnya, apa yang dilakukan oleh Reza dan tim selama ini telah menghasilkan tata kelola dan platform yang sangat baik.

“Sesungguhnya ada perasaan sedih karena selama Reza dan tim pegang 3 tahun, tata kelola semua diperbaiki dengan baik. Tim komite ini sangat solid, bahkan sudah meninggalkan platform berkualitas. Karena itu, semoga hal ini bisa diteruskan oleh komite berikutnya,” imbuh dia.

Pemerintah sebagai fasilitator, Mahendra melanjutkan, akan terus mendukung setiap langkah positif yang dilakukan oleh sineas-sineas kebanggaan Tanah Air untuk mengibarkan bendera Indonesia di mancanegara.

Baca Juga :  Young Live Apk Terbaru 2023 Full Bar Bar Link Download

“Kami sangat siap dengan berbagai macam skema untuk mendukung ekosistem perfilman Indonesia. Pesan saya untuk Reza Rahadian selepas ini mungkin masih bisa tetap membantu, sharing, atau terlibat dalam program lain. Mudah-mudahan juga bisa tetap bisa berdiskusi baik dengan komite selanjutnya,” tutup Mahendra.

Gelaran Piala Citra ke-43 FFI 2023 menampilkan sebanyak nominasi 22 kategori penghargaan. Pada ajang penghargaan kali ini, film “Women from Rote Island” berhasil menggondol 4 Piala Citra untuk kategori “Film Cerita Panjang Terbaik”, “Sutradara Terbaik (Jeremias Nyangoen), “Penulis Skenario Asli Terbaik” (Jeremias Nyangoen), dan “Pengarah Sinematografi Terbaik” (Joseph Christoforus Fofid).

Sedangkan film besutan sutradara dan penulis naskah Wregas Bhanuteja yaitu “Budi Pekerti” yang pada ajang ini menjadi bagian dari 17 nominasi, berhasil membawa pulang dua Piala Citra masing-masing untuk “Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik” (Prilly Latuconsina) dan “Pemeran Utama Perempuan Terbaik” (Sha Ine Febriyanti).

Pewarta: Ahmad Faishal Adnan
Editor: Agus Setiawan
COPYRIGHT © Rumah Bicara 2023

Sumber : www.antaranews.com

Berita Terkait

NCT 127 umumkan comeback dengan single album “Be There For Me”
Ketum PSI Kaesang hadiri konser goyang santuy di Surabaya
Film “Heartbreak Motel” akan gunakan tiga format produksi
Tiga aktor ini tak temukan alasan tolak tawaran di “Heartbreak Motel”
Laura Basuki lakoni peran bintang film di “Heartbreak Motel”
Bawa aktor terbaik, Visinema angkat “Heartbreak Motel” ke layar lebar
“Self-care” Nucha Bachri dan Ario Pratomo untuk jaga pernikahan
Angelina Jolie berencana meninggalkan Los Angeles demi ketenangan

Berita Terkait

Kamis, 7 Desember 2023 - 10:37 WIB

Iran desak Mesir agar buka pintu perbatasan Rafah tanpa syarat

Kamis, 7 Desember 2023 - 08:35 WIB

Menlu Mesir bertolak ke Washington bahas perang Gaza

Kamis, 7 Desember 2023 - 07:34 WIB

Tehran Times sebut gambaran nyata Iran-China penting dilakukan

Kamis, 7 Desember 2023 - 06:33 WIB

Trump sebut tak akan jadi diktator, kecuali “hari pertama” presiden

Kamis, 7 Desember 2023 - 05:32 WIB

Korban terus berjatuhan di Gaza, AS tetap pasok senjata ke Israel

Kamis, 7 Desember 2023 - 04:32 WIB

China yakin perekonomian stabil meski Moody’s pangkas prospek kredit

Kamis, 7 Desember 2023 - 03:30 WIB

China beri ruang belajar pintar untuk Bangladesh

Kamis, 7 Desember 2023 - 02:27 WIB

Menkeu Yellen: Jika Ukraina kalah, AS harus bertanggung jawab

Berita Terbaru

TERKINI

Harga minyak turun tertekan kekhawatiran permintaan global

Kamis, 7 Des 2023 - 10:31 WIB