Palestina: Lebih dari 3.000 murid tewas dalam serangan Israel

- Jurnalis

Selasa, 21 November 2023 - 02:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ramallah, Palestina (Rumahbicara.com) – Lebih dari 3.000 murid tewas dalam serangan-serangan Israel di Jalur Gaza sejak 7 Oktober, kata Kementerian Kesehatan Palestina pada Senin.

“Pembantaian yang dilancarkan Israel telah menyebabkan 5.000 anak meninggal, termasuk sedikitnya 3.000 anak sekolah,” kata kementerian itu melalui pernyataan yang dikeluarkan untuk menandai Hari Anak se-Dunia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut pernyataan itu, sedikitnya 23 murid juga terbunuh di Tepi Barat –wilayah yang diduduki Israel.

Kemenkes Palestina mendesak organisasi-organisasi pembela hak-hak anak agar “menjalankan tanggung jawab mereka dalam mengekang peningkatan berbagai pelanggaran yang dilakukan Israel serta menghentikan kejahatan Israel.”

“Insiden anak-anak dan murid sekolah yang terbunuh di Jalur Gaza itu melanggar semua norma internasional,” kata kemenkes.

“(Ketentuan ini) memperlihatkan mentalitas pihak yang melakukan pendudukan dan terus menyerang lembaga-lembaga pendidikan,” kata kementerian itu, menambahkan.

Sejak Israel mulai membombardir Gaza pada 7 Oktober usai serangan Hamas, sudah lebih dari 13.000 warga Palestina yang terbunuh, menurut data-data terbaru yang dikeluarkan oleh pihak berwenang Palestina.

Jumlah korban jiwa 13.000 itu termasuk lebih dari 9.000 perempuan dan anak.

Selain itu, menurut data tersebut, ada lebih dari 30.000 orang yang mengalami luka.

Ribuan gedung, termasuk rumah sakit, masjid, dan gereja, mengalami kerusakan atau hancur karena digempur Israel dari udara maupun darat.

Blokade yang dilancarkan Israel terhadap Gaza juga telah menyebabkan layanan bahan bakar, listrik, dan air di wilayah itu terputus. Selain itu, penyaluran bantuan juga dibatasi.

Sementara itu menurut data-data resmi, jumlah korban jiwa di pihak Israel tercatat 1.200 orang.

Asal: Anadolu

Baca juga: AWG kutuk keras serangan Israel di rumah sakit Indonesia di Gaza

Baca juga: Jumlah warga Palestina yang tewas di Gaza tembus 13.000 orang

Baca juga: Retno: China minta pertemuan DK PBB soal Gaza sebelum akhir presidensi

Baca Juga :  Indeks logistik e-commerce China naik pada September 2023

​​​​​​

 

Penerjemah: Tia Mutiasari
Penyunting: Atman Ahdiat
COPYRIGHT © Rumahbicara.com 2023

Asal : www.antaranews.com

Berita Terkait

PBB kumpulkan 419 juta dolar AS dana tanggap darurat 2024
Harga minyak turun tertekan kekhawatiran permintaan global
BMKG: Waspada gelombang tinggi 2,5 meter selatan Banten & Selat Sunda
Dolar nyaris datar di tengah rendahnya jumlah pekerjaan di AS
Liverpool raih kemenangan dua gol tanpa balas di kandang Sheffield
Cara Komunitas Malang wadahi keterampilan kaum difabel
Kemarin, Sharp rilis seri Aquos R8s hingga film “Heartbreak Motel”
Ganjar bakal lanjutkan program yang sudah baik di IKN

Berita Terkait

Kamis, 7 Desember 2023 - 11:32 WIB

PBB kumpulkan 419 juta dolar AS dana tanggap darurat 2024

Kamis, 7 Desember 2023 - 09:29 WIB

BMKG: Waspada gelombang tinggi 2,5 meter selatan Banten & Selat Sunda

Kamis, 7 Desember 2023 - 08:28 WIB

Dolar nyaris datar di tengah rendahnya jumlah pekerjaan di AS

Kamis, 7 Desember 2023 - 07:27 WIB

Liverpool raih kemenangan dua gol tanpa balas di kandang Sheffield

Kamis, 7 Desember 2023 - 06:27 WIB

Cara Komunitas Malang wadahi keterampilan kaum difabel

Kamis, 7 Desember 2023 - 05:25 WIB

Kemarin, Sharp rilis seri Aquos R8s hingga film “Heartbreak Motel”

Kamis, 7 Desember 2023 - 04:25 WIB

Ganjar bakal lanjutkan program yang sudah baik di IKN

Kamis, 7 Desember 2023 - 03:23 WIB

BMKG prakirakan hujan lebat landa daerah di 16 provinsi

Berita Terbaru

TERKINI

PBB kumpulkan 419 juta dolar AS dana tanggap darurat 2024

Kamis, 7 Des 2023 - 11:32 WIB

TEKNO

Alphabet perkenalkan model kecerdasan buatan Gemini

Kamis, 7 Des 2023 - 11:12 WIB